BAS: Muhammad Diwarsyah Sosok Tepat Jadi Pj Wali Kota Banda Aceh

Avatar
Drs. Diwarsyah, M.Si
Drs. Diwarsyah, M.Si

Miliki Segudang Prestasi dan Pengalaman

BANDA ACEH – Kepala Sekretariat Lembaga Wali Nanggroe Aceh, Drs Muhammad Diwarsyah MSi diusulkan sebagai salah satu nama sebagai calon Penjabat (Pj) Wali Kota Banda Aceh, oleh Dewan Perwakilan Rakyat Kota (DPRK) Banda Aceh.

Sosok Diwarsyah dengan segudang prestasi dan pengalaman tugas di pemerintahan dinilai sangat layak untuk menjadi Pj Wali Kota Banda Aceh.

“Beliau menurut hemat kami sangat piawai, berpengalaman dan akan sukses serta netral menjalankan pemerintahan transisi di Banda Aceh,” ujar pengamat politik dan pemerintahan Isa Alima, Jum’at (14/6).

Sehingga dengan sikap netral tersebut, akan sukses melahirkan pemimpin yang definitif di pilkada serentak pada November 2024.

Maka untuk itu, Isa Alima mengharapkan kepada Menteri Dalam Negeri RI kiranya dapat memberi mandat baru kepada Muhammad Diwarsyah untuk menjalankan roda pemerintahan kota Banda Aceh.

Yang dimana di kota Banda Aceh juga terpusat kegiatan nasional empat tahunan yakni, Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut pada September 2024.

“Maka sekali lagi kami dapat pastikan bahwa di bawah saudara Diwarsyah selaku Pj Wali Kota Banda Aceh, dengan tangan dingin dan pergaulan luas di pemerintahan dan semua pihak baik pusat maupun daerah, hakkul yakin dua agenda nasional yaitu PON XXI dan Pilkada 2024 akan berjalan sukses dan lancar tanpa kendala yang berarti,” terang Isa Alima yang juga Ketua Brigade Anak Serdadu (BAS) Aceh.

Berikut pengalaman kerja Drs Muhammad Diwarsyah MSi: 

– Perwira Pertama (PAMA) KODAM IV DIPONEGORO, KOREM 074 WT/

KODIM 0725 SRAGEN Tahun 1992 – 1994.

– Kasubsi Peningkatan Ketrampilan Masyarakat Desa pada Kantor PMD Pemko Banda Aceh Tahun 1999.

– Kasubbag Tata Pemerintahan pada Bagian Tata Pemerintahan Pemko Banda Aceh Tahun 1999.

– Kasubbag Otonomi Daerah pada Bagian Tata Pemerintahan, Pemko Banda Aceh Tahun 2001.

– Sekretaris Camat Kuta Alam, Banda Aceh Tahun 2002 – 2005.

– Camat Kuta Raja, Banda Aceh Tahun 2005 – 2008.

– Camat Baiturrahman, Banda Aceh

Tahun 2008 – 2010.

– Camat Kuta Alam, Banda Aceh

Tahun 2010 – 2014.

– Kepala Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Pidie Jaya Tahun 2014 – 2017.

– Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Pidie Jaya Tahun 2017 – 2020.

– Asisten Administrasi Umum Setdakab Pidie Jaya Tahun 2020 – 2021.

– Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Kabupaten Pidie Jaya

Tahun 2021 – 2024.

– Kepala Sekretariat Lembaga Wali Nanggroe Aceh Tahun 2024 sampai Sekarang.